Sabtu, April 26, 2025
BerandaBISNISTelkom Jalin Silaturahmi Strategis dengan Diskop UKM

Telkom Jalin Silaturahmi Strategis dengan Diskop UKM

LIPUTAN BANDUNG – Telkom melalui tim Community Development Center (CDC) berkunjung ke Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Diskop UKM) Kota Bandung, 15 April 2025.

Agenda ini langkah awal untuk mempererat sinergi dalam penguatan ekosistem digital sektor UMKM dan koperasi.

Kedua belah pihak mendiskusikan berbagai hal penting, termasuk peningkatan kualitas layanan digital, kendala jaringan internet yang dihadapi mitra binaan, serta potensi kolaborasi dalam program pembinaan UMKM yang lebih terintegrasi.

Baca juga: Telkom Menerima Kunjungan Edukatif SMP Taruna Bakti

Salah satu poin pembahasan strategis adalah dukungan terhadap inisiatif digitalisasi Koperasi Merah Putih, yang menjadi bagian dari arahan nasional dalam penguatan kelembagaan koperasi berbasis teknologi.

“Kami melihat pentingnya kolaborasi lintas sektor untuk mendorong akselerasi digital di kalangan pelaku usaha lokal. Telkom siap berkontribusi dengan solusi dan pendampingan berkelanjutan,” ujar perwakilan tim CDC Telkom.

Digitalisasi koperasi dan UKM merupakan upaya bersama mendorong pertumbuhan ekonomi daerah yang inklusif dan modern.

RELATED ARTICLES

Most Popular