LIPUTAN BANDUNG – Pertandingan panas antara Bali United vs Persib Bandung dalam lanjutan Super League 2025/26 berakhir dengan kemenangan tipis 1-0 untuk Maung Bandung.
Hasil akhir Bali United vs Persib Bandung ini ditentukan oleh gol tunggal Andrew Jung di menit ke-84 yang membawa tiga poin penting bagi tim asuhan Bojan Hodak.
Sejak menit awal, hasil akhir Bali United vs Persib Bandung sudah terprediksi bakal ketat.
Baca Juga: Menaklukkan Pasir Datar: Sensasi Wisata Off Road di Kaki Gunung Galunggung yang Bikin Deg-degan
Kedua tim bermain dengan intensitas tinggi dan saling serang.
Pada menit ke-6, Ramon Tanque dijatuhkan pemain belakang Bali United dan menghasilkan tendangan bebas berbahaya.
Dua menit berselang, Saddil mencoba memberikan umpan ke area berbahaya, namun belum menemui rekannya.
Peluang emas datang dari sepakan keras Tom Haye di menit ke-20 yang masih bisa ditepis oleh kiper Bali United.
Drama kartu kuning pun mewarnai laga: Eliano Reijnders (menit 32), Tom Haye (menit 34), serta pelatih Bojan Hodak (menit 38) karena protes berlebihan. Babak pertama ditutup tanpa gol, 0-0.
Masuk babak kedua, Persib tampil lebih sabar.
Setelah beberapa peluang gagal, Bojan Hodak melakukan pergantian jitu dengan memasukkan Beckham, Putros, William, dan akhirnya Andrew Jung.
Hasilnya terlihat di menit ke-84, ketika Andrew Jung mencetak gol kemenangan melalui sundulan keras setelah menerima umpan akurat dari Beckham Putra.
Bali United mencoba membalas di menit akhir, namun pertahanan Persib tetap solid.
Laga ditutup dengan skor 1-0 untuk Persib Bandung, yang kini naik ke posisi tiga klasemen sementara dengan 19 poin, tepat di bawah Persija Jakarta.




