Jumat, April 18, 2025
BerandaEDUKASIPascasarjana Magister Manajemen Universitas Adhirajasa Reswara Gelar Acara Yudisium

Pascasarjana Magister Manajemen Universitas Adhirajasa Reswara Gelar Acara Yudisium

LIPUTAN BANDUNG– Pascasarjana Magister Manajemen Universitas Adhirajasa Reswara Gelar Acara Yudisium.

Pascasarjana Program Studi Magister Manajemen Universitas Adhirajasa Reswara Sanjaya (ARS University) sukses menggelar acara Yudisium bagi mahasiswa tingkat akhir.

Yudisium ini menjadi agenda rutin perguruan tinggi sebagai bentuk pengukuhan bahwa mahasiswa telah menyelesaikan pendidikan jenjang Strata 2 (S2) dan berhak menyandang gelar Magister Manajemen (MM), gelar yang selama ini menjadi impian para mahasiswa.

Baca Juga: ARS University Sembelih 3 Hewan Kurban Sapi di Momen Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah

Acara yang berlangsung di Hotel Harris Festival Citylink, Bandung, dihadiri langsung oleh Rektor ARS University, Prof. Dr. H. Purwadhi, M.Pd, Direktur Pascasarjana Prof. Dr. H. A. Rohendi, M.H., M.M., Kaprodi Magister Manajemen Dr. Rian Andriani, M.M, para dekan, serta dosen dari Program Studi Magister Manajemen Universitas Adhirajasa Reswara Sanjaya.

Dalam sambutannya, Rektor menyampaikan rasa bangga dan kebahagiaannya melihat mahasiswa yang telah berhasil menyelesaikan studi dengan baik.

“Kami mengucapkan selamat dan sukses kepada seluruh peserta Yudisium yang hari ini berhak menyandang gelar Magister Manajemen. Kami juga berharap para alumni dapat menjaga nama baik almamater sepanjang hayatnya dan terus berkarya dalam kehidupan profesional maupun sosial,” ujar Rektor Prof. Dr. H. Purwadhi, M.Pd.

Baca Juga: Sembilan Dosen ARS University Dapatkan Pendanaan Hibah Penelitian

Senada dengan itu, Direktur Pascasarjana Prof. Dr. H. A. Rohendi, M.H., M.M., menambahkan bahwa acara Yudisium kali ini diikuti oleh 289 mahasiswa.

Ia berharap para lulusan dapat mengimplementasikan ilmu yang telah diperoleh selama perkuliahan untuk memberikan kontribusi nyata di dunia profesional dan masyarakat.

“Kami turut berpesan agar para alumni tidak hanya menjadi praktisi yang handal, tetapi juga terus memberikan manfaat kepada masyarakat sebagai bentuk pengabdian ilmu yang berkesinambungan. Selamat dan sukses bagi seluruh lulusan,” ungkap Prof. Dr. H. A. Rohendi, M.H., M.M.

Acara Yudisium ini menjadi momen penting bagi seluruh mahasiswa Magister Manajemen Universitas Adhirajasa Reswara Sanjaya, sekaligus menegaskan komitmen institusi dalam mencetak lulusan berkualitas yang siap berkontribusi di dunia kerja dan masyarakat. ***

RELATED ARTICLES

Most Popular