LIPUTAN BANDUNG-Calon Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, menutup masa kampanyenya dengan menggelar serangkaian doa bersama pada Sabtu, 23 November 2024. Kegiatan ini melibatkan pendukung, relawan, serta masyarakat umum di berbagai lokasi.
Doa pertama digelar di kawasan Cijagra, Kota Bandung, bersama KH. Athian Ali, Ketua Forum Ulama Ummat Indonesia (FUUI). Dalam kesempatan itu, Farhan berbincang dengan KH. Athian mengenai berbagai isu penting.
Agenda kemudian berlanjut ke kawasan Jalan Ciliwung, di mana doa bersama diprakarsai oleh HIPWI dan relawan JOHAN C11 (Komunitas Kang Farhan).
Acara ini dihadiri oleh keluarga besar FKPPI, puluhan anak yatim, dan diakhiri dengan siraman rohani dari Ust. Evie Effendie.
Farhan juga turut hadir dalam doa bersama yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung di Pendopo Wali Kota. Rangkaian acara ditutup dengan istighosah di kawasan Antapani.
“Kami ingin mengumpulkan sebanyak-banyaknya doa sebagai penutup rangkaian kampanye yang telah berjalan sejak akhir September,” ujar Farhan.
Ia berharap seluruh upayanya mendapat ridho dari Allah SWT dan dapat membawa dirinya tetap berada di jalan kebaikan.
Baca Juga: KAI Daop 2 Bandung Pastikan Penugasan PSO Berjalan dengan Prinsip Good Corporate Governance
Farhan menegaskan kembali komitmennya untuk maju dalam Pilwalkot Bandung dengan niat tulus mengabdi kepada masyarakat.
“Kami ingin memberi manfaat kepada warga Kota Bandung. Semoga doa-doa ini memandu kami menuju keselamatan dan kemaslahatan,” tambahnya.
KH. Athian Ali turut mendoakan agar Farhan mendapat ridho Allah SWT dan mampu memimpin Kota Bandung dengan amanah serta mengutamakan kepentingan masyarakat.
“Insya Allah, kami mendukung agar harapan ini tercapai,” ujarnya.
Sementara itu, Ust. Evie Effendie mengapresiasi acara tersebut, khususnya karena melibatkan anak-anak yatim.
“Doa anak yatim memiliki kekuatan luar biasa untuk mengubah takdir,” katanya. Ust. Evie juga menyampaikan harapannya agar Farhan menjadikan Bandung sebagai kota religius yang memakmurkan masjid-masjidnya.
Ketua Umum JOHAN C11, Arrovy Andasasmita, menyampaikan permohonan maaf jika selama kampanye terdapat hal-hal yang kurang berkenan.
Ia optimistis pasangan Farhan-Erwin dapat memenangkan Pilwalkot Bandung 2024. “Hasil survei terbaru membuat kami semakin bersemangat,” ujarnya.
Arrovy berharap jika terpilih, Farhan-Erwin dapat membawa perubahan positif bagi Kota Bandung, menjadikannya lebih agamis dan memiliki pendidikan yang lebih maju.
Sebagai informasi, masa tenang Pilwalkot Bandung 2024 berlangsung pada 24-26 November, sementara pencoblosan dijadwalkan pada 27 November.